Jumat, 27 Januari 2017

Cara memilih flashdisk yang bagus dan benar

Cara memilih flashdisk yang bagus dan benar


Cara memilih flashdisk  - Membeli flashdisk untuk berbagai keperluan, perlu mempertimbangkan kualitas dan harga produk tsb. Salah satu acuan dalam menentukan kualitas, yang paling mudah, adalah dengan melihat merk dari suatu produk. Sandisk salah satu merk flashdisk terbaik di Indonesia. Lihat saja di toko­toko komputer biasanya selalu ada merk flashdisk tsb.

Jika Anda telaten dan menjauhi komputer yang menjadi “sarang” virus, penulis rasa flashdisk sandisk ini dapat bertahan dalam waktu yang sangat lama. Dari produsennya juga disertakan garansi dengan masa garansi umumnya 3 – 5 tahun. Jadi jika ada kerusakan pada software ataupun komponen flashdisk tersebut, yang bukan merupakan kesalahan Anda, Anda dapat mengklaim untuk mendapatkan penggantian produk secara gratis. Hanya saja perlu diingat untuk menyimpan box dan nota pembelian flashdisk sandisk ini supaya klaim garansi Anda dapat dilayani.


Selain itu, flashdisk sandisk kompatibel dengan hampir semua perangkat yang memiliki slot USB. Cocok untuk sistem operasi semisal : windows XP, windows vista, windows 7, mac OS x, dan linux. Adapun untuk harga, Anda bisa menyesuaikan dengan budget (dana) yang dimiliki. Semakin kecil kapasitas atau besar penyimpanan data yang bisa ditampung sebuah flashdisk, biasanya harganya akan semakin murah pula. Tidak perlu memilih merk flashdisk yang terdengar asing. Merk flashdisk ternama saat ini juga dijual dengan harga cukup murah, mulai dari kira­kira 30 ribuan rupiah saja. 

1 komentar:

  1. El Cortez Casino, El Cortez, CA Jobs - Mapyro
    Find El Cortez 안동 출장샵 Casino, 전라남도 출장샵 El Cortez, CA jobs on Mapyro. Browse 1631 과천 출장샵 El Cortez 동두천 출장마사지 Casino jobs available right 여수 출장안마 here.

    BalasHapus